Rabu, 13 September 2017

My Journey: Gaya Belajar 7

Bismillah,

Kali ini bunda akan mengajak kaka dan dede menghafalkan nama surat ke 11-13 dalam quran, yaitu hud, yusuf dan ar rad.

Bunda berusaha menjembatani gaya belajar visual dengan membuat tulisan nama-nama surat tersebut, kemudian ditempel di dinding.
..........

Sepulang sekolah, kaka lebih dahulu menemukan potongan nama surat yang telah bunda buat, hanya dengan pengulangan yang sebentar saja, sepertinya anak-anak sudah hafal. Kaka mengandalkan ingatan visual (karena saat berusaha mengingat ar rad, ia melirikkan matanya ke arah atas, seolah ada tulisan disana). Dede mengandalkan ingatan auditory, karena kemampuan bacanya masih kurang.
..........

Siang selepas sholat, kami bermain tebak nama hewan. Bergantian memeragakan gerakan untuk ditebak oleh yang lainnya. Meskipun fokusnya pada gerak, tak jarang kaka menambahkan ciri spesifik lewat cerita singkatnya. 
Misalnya katak dan kodok, ia perankan dengan gaya yang nyaris sama, namun saat bergerak ia mengeluarkan suara yang berbeda, kalau kodok 'wrebek', sementara katak 'wribik'. 
Ketika memeragakan kupu-kupu, ia juga terlebih dahulu bercerita: "dulunya aku ulat, terus jadi kepompong".

Sementara dede lebih banyak gerak, hanya dia awal saja ia berkata "siapakah aku?", lalu sibuk memeragakan.
..........

Tabel hasil pengamatan gaya belajar


Dan sedikit dokumentasi hari ini, kalau kegiatan melibatkan gerak aktif dan bunda menjadi bagian didalamnya, memang jadi sulit mendokumentasikanny.
Alhamdulillah untuk keceriaan siang ini yaa robb😊.


#Tantangan10Hari
#Level4
#Day7
#GayaBelajarAnak
#KuliahBunsayIIP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar