Nurita Azizah Rachman
NiceHomeWork#6
Belajar Menjadi Manager Keluarga Handal
Daily activity
Pada tugas kali ini, saya diminta untuk mengamati aktivitas harian saya. Saya sendiri memang suka menuangkan rencana harian saya kedalam bentuk jadwal kegiatan mingguan. Meski belum konsisten dalam pelaksanaannya, tapi selama ini cukup membantu agar aktivitas saya lebih terarah.
Beberapa minggu ini saya mulai memasukkan kegiatan belajar dan rutinitas menulis. Dan, sekarang tiba waktunya untuk mengevaluasi alokasi waktu kegiatan yang telah saya buat.
Aktivitas penting-tak penting, dan pendelegasian
Saat diminta menuliskan 3 aktivitas penting dan tidak penting, otomatis yang saya lakukan adalah melihat jadwal kegiatan. Layaknya ibu rumah tangga lain yang menilai setiap kegiatan itu penting, awalnya saya agak kesulitan menentukan mana yang penting atau tidak, dan ini membuat saya kembali ke nhw#3 (misi spesifik hidup) serta nhw#4 (milestone).
Kemudian mulai membagi aktivitas yang ada kedalam 4 kategori:
Penting tak dapat didelegasikan:
|
Penting namun dapat didelegasikan:
|
Tak penting tak dapat didelegasikan:
|
Tak penting dan dapat didelegasikan
|
Diantara aktivitas tersebut maka, saya dapat menemukan:
Tiga aktivitas yang paling penting, yaitu:
- Ibadah harian
- Mempersiapkan kebutuhan harian anak dan suami
- Membersamai anak belajar dan bermain
Tiga aktivitas yang paling tak penting, yaitu:
- Olahraga
- Membersihkan rumah
- Tidur siang
Kegiatan yang menyita waktu cukup banyak setiap harinya adalah:
- Membersamai anak belajar dan bermain, pada waktu inilah saya dapat mempraktikkan secara langsung ilmu parenting yang sedang dipelajari.
- Menulis, secara khusus saya menyediakan waktu yang cukup banyak saat anak-anak masih terlelap (02.00-03.30) untuk berlatih menulis.
Dengan mempertimbangkan tahapan 3-6, saya telah menyusun kembali Jadwal harian bulan Maret: Jadwal Harian Bulan Maret
Agenda tak terencana namun menyita waktu
Sejak beberapa minggu lalu, saya mulai memperhatikan lebih detail, bahwa ada sebuah kegiatan yang tak pernah tercantum dalam jadwal kegiatan harian saya, namun begitu sering saya lakukan dan ternyata sangat menyita waktu dan memengaruhi emosi aktivitas harian saya, yaitu: ber-sosial-media.
Sehingga saya mulai mengatur aktivitas ber-sosial-media, dengan menonaktifkan gadget pada waktu-waktu berikut: 05.00-08.00, 11.30-13.30, 17.30-19.30, agar saya lebih fokus dengan kegiatan domestik dan mendampingi anak.
Refleksi
Melalui tugas kali ini, saya kembali menyusun aktivitas rutin saya dengan memerhatikan perencanaan yang telah saya buat pada NHW sebelumnya. Selanjutnya yang perlu saya lakukan adalah melakukan evaluasi mingguan (mandiri) dan bulanan (dengan dibantu suami), untuk menetapkan apakah diperlukan adanya penyesuaian pada aktivitas selanjutnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar